Journalpos.co — PALEMBANG, – Di era globalisasi dan serba digital saat ini persaingan untuk mendapatkan pekerjaan dan membuka peluang usaha semangkin ketat. Para generasi muda tentunya harus memiliki kemampuan bekerja dan memiliki keterampilan dalam menciptakan peluang usaha.
Nah, karenanya Ada kabar yang menggembirakan bagi kaum muda di Sumatera Selatan, Khususnya kota Palembang karena saat ini telah hadir Yayasan Armantio Darma Siap Mandiri (ADSM) yang siap mencetak Generasi Unggul, berkualitas dan berdaya saing dalam membangun masa depan yang lebih baik.
Yayasan ADSM yang beralamat di jalan Saptamarga, Lorong Palembang, No. 21 RT. 40, RW. 08, Kelurahan Bukit Sangkal, Kecamatan Kalidoni Palembang ini siap mendidik generasi muda dibeberapa bidang dan jurusan, diantaranya, Otomotif (TSM dan TKR), Konten Creator, Public Speaking, Sanggar Seni Karawitan, dan Event Organizer (EO).
Dengan peralatan praktek yang canggih, Yayasan ADSM yang didirikan oleh H. Suparman, S.pd. M.Si juga menyiapkan fasilitas belajar yang nyaman dengan ruangan yang dilengkapi AC, fasilitas Modul, Seragam, Wifi, media Praktek Terbaru dan dibimbing oleh Instruktur Profesional. Dan yang paling penting, semua kegiatan tidak dipungut biaya alias gratis.
Pendiri Yayasan ADSM, H. Suparman, S.pd. M.Si saat dibincangi wartawan mengatakan, dirinya membuka yayasan ADSM ini karena dilandasi kebutuhan Tenaga Kerja dan Pengakuan Masyarakat. Apalagi saat ini menurutnya, dunia kerja semakin kompetitif. Untuk menghadapi tantangan ini, generasi muda perlu membekali diri dengan keterampilan praktis yang relevan.
“Karena itu Yayasan ADSM hadir sebagai solusi tepat, menyiapkan generasi mandiri yang siap terjun ke dunia kerja dan dunia Usaha. Kita bertekad mencetak generasi yang siap kerja dan mampu menjawab tantangan dunia usaha maupun kemajuan teknologi saat ini,” kata H. Suparman.
Lebih lanjut dijelaskannya, Yayasan ADSM mendidik peserta didik untuk pengembangan keterampilan praktis yang sangat dibutuhkan di pasar kerja. Menurutnya, di Yayasan ADSM Siswa berlatih langsung dengan media praktek terbaru untuk mengasah kemampuan mereka dalam berbagai bidang yang diminati. Dengan pengalaman langsung ini, lulusan siap bekerja tanpa harus menjalani pelatihan tambahan yang memakan waktu dan biaya.
“Karena itu kita mengajak para pemuda di Sumsel, khususnya di Palembang untuk bergabung di Yayasan ADSM, untuk menjawab tantangan dunia kerja dan usaha yang saat ini semangkin meningkat,” kata H. Suparman. (RJ/adv)