DORONG PERKEMBANGAN UMKM UNTUK TURUT ANDIL PULIHKAN EKONOMI PASCA PANDEMI

Uncategorized154 Dilihat

Journalpos.co.id -MUARADUA – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) terus mendukung para pelaku usaha (UMKM) yang ada di Kabupaten OKU Selatan untuk terus maju. Hal ini, salah satunya melalui penyaluran bantuan dan berbagai fasilitas yang diberikan.

Salah satunya seperti yang dilakukan hari ini, Rabu (13/07/2022). Pemkab OKU Selatan melalui Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten OKU Selatan menyalurkan bantuan berupa fasilitas untuk berdagang seperti etalase, timbangan digital, coobox, dan payung.

Sekretaris Daerah (Sekda) OKU Selatan, H Romzi, S.E., M.Si., yang mewakili bupati menyerahkan bantuan kepada masyarakat mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Pemerintah Kabupaten OKU Selatan dalam hal ini terus berperan aktif untuk memfasilitasi pembentukan usah baru dan pengembangan ekonomi lokal melalui pembinaan dan pemberdayaan terhadap pelaku UMKM dan PKL dalam mendukung program Pemerintah dalam memulihkan ekonomi nasional pascapandemi khususnya di wilayah Kabupaten OKU Selatan.

Dalam kesempatan itu, Sekda juga mengapresiasi terlaksananya kegiatan ini. Menurutnya, hal ini menunjukkan keseriusan dalam membantu usaha mikro kecil dan menengan di Kabupaten OKU Selatan dan peningkatan kapasitas pelaku UMKM.

Dia berharap bantuan ini dapat dipergunakan sebaik-baiknya oleh para penerima bantuan dan dapat meningkatkan usaha dan perekonomian keluarga.

Sementara itu, dalam laporannya, Kepala Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten OKU Selatan, Drs. H. Elyuzar, M.M., mengungkapkan, dasar dari pelaksanaan kegiatan ini yaitu peraturan presiden nomor 125 tahun 2012 tentang Koordinasi Penataan dan Pemberdayaan Pedagang Kaki Lima, Surat Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Sumsel Nomor:407/DISDAG/V/2022, dan Surat Kepala Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten OKU Selatan nomor: 510/194/KUKMPP/2022.

Menurutnya, kegiatan ini untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam upaya pemulihan ekonomi nasional, meningkatkan kapasitas pelaku UMKM agar berorientasi wirausaha sehingga mampu meningkatkan daya saing, pendapatan, dan produktivitas usaha.
“ Hal ini juga diharapkan dapat menumbuhkan dan mengembangkan kemampuan pelaku usaha mikro menjadi usaha ekonomi mikro yang tangguh dan mandiri dan dapat berkembang serta bersaing secara sehat dan tertib. Serta penataan dan pemberdayaan PKL salah satu pelaku usaha ekonomi kerakyatan yang bergerak dalam usaha perdagangan,” jelasnya.

Adapun penerima bantuan sarana perdagangan ini adalah para pelaku UMKM dalam Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan sebanyak 53 orang yang terdiri dari gerobak dorong sebanyak lima unit, etalase 15 unit, enam unit timbangan digital, 12 unit coolbok, 15 unit payung jualan.