Journalpos.co.id – OKU Selatan, Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan adakan potong tumpeng sebagai bentuk peringati HUT PERSATUAN WARTAWAN INDONESIA (PWI) Dan hari pers nasional tahun 2022.
Pemotongan tumpeng hari jadi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kabupaten OKU Selatan ini dihadiri puluhan wartawan yang bertugas di OKU Selatan.
Kajari OKU Selatan Dr Adi Purnama.,SH.,MH, yang didampingi Kasi Intelijen Aci Putrajaya.,SH, pada kesempatan ini mengucapkan selamat hari pers nasional ke-76.
“Untuk semua wartawan, selamat hari pers Nasional”, ucapnya. Senin (03/10/2022)
Dikatakan Kajari, Pemotongan tumpeng di Kejaksaan Negeri OKU Selatan ini sebagai bentuk perayaan hari pers Nasional dan hari jadi PWI Ke-76.
“Kemarin saya dapat undangan untuk menghadiri hari jadi PWI Ke-76 dan HPN di Kota Prabumulih, mengingat jadwal dan kegiatan yang tidak bisa saya tinggalkan, maka hari ini kita adakan potong tumpeng segabai bentuk peringatan HUT PWI dan HPN di Kejaksaan Negeri OKU Selatan”, jelasnya
Sementara itu Bastari salah satu anggota PWI yang juga mewakili Ketua PWI OKU Selatan Richan Joe secara langsung menerima potongan tumpeng dari Kasi Intel mengucapkan terimakasih kepada Kejaksaan Negeri OKU Selatan.
“Atas nama ketua PWI OKU Selatan kami mengucapkan terimakasih atas perhatiannya”,ucap Bastari. (Red)